Share this info

Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dosen tentang aplikasi SINTA, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat menyelenggarakan Asistensi Aplikasi SINTA yang dilaksanakan pada dua hari yaitu pada rabu dan kamis, 1-2 September 2021. Pelaksanaan ini dilakukan secara daring melalui zoom meeting, guna untuk menjangkau para dosen agar tetap dapat mengikuti rangkaian acara walaupun sedang dalam keadaan WFH.

Acara Asistensi Aplikasi ini dibuka oleh Kepala Pusat Publikasi Bapak Lukman Saleh Waluyo M,Si dengan pengetahuan umum tentang Aplikasi SINTA dan Google Scholar. Materi dilanjutkan oleh Dwi Fajar Saputra, M.M dan Fajar Edyana, SKom dengan memaparkan secara teknis penggunaan Aplikasi SINTA. Sesi terakhir, para dosen persilahkan untuk bertanya dan konsultasi terhadap masalah-masalah yang dihadapi.

×

Hello

ada yang bisa kita bantu ? :)

× Perlu Bantuan?