LPPM
Share this info

LPPM UPN Veteran Jakarta, (14/11/2022), Dalam rangka MBKM Aktualisasi Bela Negara, Puska Bela Negara mengadakan fullboard finalisasi modul MBKM Bela Negara pada 12-14 Juli 2022. Acara ini diselenggarakan di Aston Sentul dengan jumlah peserta sebanyak 20 orang.

Untuk menyambut dan membuka acara, Dr. Anter Venus Wakil Rektor I UPN Veteran Jakarta ikut menghadiri acara tersebut. Setelah sambutan, acara ini berlangsung untuk membahas perancaan pelaksanaan kegiatan Pusat Bela Negara UPNVJ.

Adapun alur waktu perencanaan pelaksanaan itu, yakni tahun 2022 rencananya akan dilaksanakan kegiatan Pelatihan Bela Negara se-Pulau Jawa. Kemudian di tahun 2023 akan dilaksanakan kegiatan Pelatihan Indonesia Barat.

Selanjutnya pada tahun 2024 akan dilaksanakna kegiatan Pelatihan Bela Negara Indonesia Timur. Ketiga rencana kegiatan ini memiliki tema kegiatan yang diusung, yaitu pembinaan nilai-nilai bela negara dan pengembangan serta pembinaan kajian bela negara.

Dengan berbagai acara yang akan berlangsung, diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air, sadar berbangsa dan bernegara, setia pada Pancarasila sebagai ideologi negara, rela berkorban untuk bangsa dan negara, dan juga memiliki kemampuan bela negara.

×

Hello

ada yang bisa kita bantu ? :)

× Perlu Bantuan?