Share this info

LPPM UPN “Veteran” Jakarta (20/12/2022), Setiap tahun Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) memiliki beragam skema yang tersedia untuk diikuti oleh para dosen maupun mahasiswa UPN “Veteran” Jakarta. Dalam hal ini, LPPM juga telah menyiapkan skema untuk tahun 2023 yang akan datang.

 Adapun skema yang dimaksud, yaitu skema penelitian, skema pengabdian kepada masyarakat, inkubator bisnis, dan juga publikasi dosen. Program penelitian LPPM sendiri memiliki 8 skema yang berbeda-beda.

Beberapa skema penelitian ini diadopsi dari skema penelitian pada tahun sebelumnya, misalnya skema Riset Berbasis Scopus (RISCOP), Riset Berbasis Sinta (RISTA), Riset Kerjasama Internasional (RIKIN), Riset Pembangunan Daerah (RISDA), Riset Kerjasama Nasional (RINAS) dan Riset Unggulan Inovasi (RINOV).

Setelah itu terdapat dua skema penelitian yang baru diterapkan pada tahun 2023 ini, ialah Skema Pascasarjana Doktor serta Riset Pengembangan Studi. Delapan skema penelitian tersebut memiliki persyaratan untuk melibatkan mahasiswa ke dalam kegiatan penelitian yang ada.

“Keterlibatan mahasiswa dalam penelitian dosen jumlahnya minimal 2 dengan luaran penelitian yang sudah ditetapkan dalam persyaratan,” kata Dr. Alif Razi, Kepala Pusat Penelitian LPPM UPN “Veteran” Jakarta.

Kemudian terdapat juga tiga skema pengabdian kepada masyarakat yang dapat diikuti oleh dosen, seperti Skema Program Kemitraan Masyarakat (PKM), Skema Program Kemitraan Masyarakat Kewilayahan, dan juga Skema Kolaborasi.

“Setiap skema pengabdian kepada masyarakat memiliki persyaratan dan pendanaan yang berbeda-beda. Selain itu, luaran wajib setiap skema juga berbeda, mayoritas luaran wajib di antaranya, yaitu Jurnal Sinta 5, video kegiatan, dan artikel di media massa,” kata Dr. Firlia Ayu, Kepala Pusat Pengabdian kepada Masyarakat.

Selain penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, publikasi LPPM juga memiliki skema tersendiri yang bisa diikuti oleh dosen. Terdapat dua skema publikasi yang dapat diajukan oleh para dosen. Pertama ialah skema hibah buku ajar yang terdiri dari modul, diktat, dan panduan praktikum.

Skema publikasi yang kedua ialah buku referensi atau monograf. “Sama dengan skema lainnya, skema publikasi juga memiliki ketentuan tersendiri untuk setiap publikasi yang dilakukan oleh dosen,” tutur Dr. Faizi, Kepala Pusat Publikasi LPPM UPN “Veteran” Jakarta.

LPPM UPN “Veteran” Jakarta juga memiliki Inkubator Bisnis untuk mewadahi dan mendukung berbagai usaha yang didirikan oleh mahasiswa dan alumni yang baru lulus. Inkubiz LPPM akan membantu untuk memberikan pelatihan, pendanaan, serta kebutuhan lainnya yang diperlukan untuk  mengembangkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) para mahasiswa.

Hibah internal inkubator dan akselerator, pengusul mahasiswa ataupun alumni yang didampingi oleh satu dosen aktif. Skema selanjutnya ialah hibah eksternal program kerja sama inkubator bidang manufaktur.

“Pada skema hibah internal inkubator ditujukkan kepada dosen maupun mahasiswa yang memiliki usaha yang sedang merintis. Sedangkan untuk hibah internal akselerator ditujukan untuk usaha yang sudah menjadi badan usaha,”ujar M. Octaviano Pratama, M.Kom, Manajer Inkubiz LPPM UPN “Veteran” Jakarta.

×

Hello

ada yang bisa kita bantu ? :)

× Perlu Bantuan?