LPPM UPNJV
Share this info

LPPM UPN “Veteran” Jakarta (16/08/2023) – Tim LPPM UPNVJ serta Tim Inkubiz LPPM UPNVJ menghadiri Festival Entrepreneurship Indonesia 2023 day 2 yang diadakan di PIDI Buliding 4.0, Jakarta Barat.

Dalam acara ini dihadirkan berbagai narasumber, salah satunya yaitu Diandra Feminggai. Diandra Feminggai merupakan seorang Co- Founder MVP Publicity. MVP Publicity merupakan salah satu agensi periklanan di Indonesia. Diandra Feminggai membawakan materi tentang “Tiktok for Marketing Digital Channel”.

Dalam paparanya, Diandra Feminggai memberikan Tips agar video yang kita upload masuk For Your Page (FYP)  di Media Sosial Tiktok. Beberapa tips yang diberikan diantaranya yaitu dengan Follow The Trend yang mana ketika kita mengupload video di tiktok harus menggunakan hashtag yang sedang trend, lalu juga menggunakan audio yang sedang banyak digunakan, Following other people and public figure, membuat first 8 second yang menarik, memperhatikan durasi video serta  membuat valuable content.

Dian Feminggai juga menjelaskan bahwa jika kita memiliki online shop, dapat menggunakan fitur live shopping di TikTok yang mana dapat membuat engagement dan kepercayaan terhadap pelanggan meningkat, penjualan dan pendapatan meningkat, serta meningkatkan kepuasan pelanggan. Dari live shopping tersebut kita dapat menunjukkan produk kita. “Serta jangan lupa untuk memperhatikan lighting, karena linghting juga berpengaruh. Perhatikan tempat dan jangan lupa juga untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan dari pelanggan yang menonton di tiktok meskipun itu hanya pertanyaan ”receh” karena itu dapat meningkatkan engagment pelanggan” Jelasnya.

“Manfaatkan seluruh marketing channel yang memungkinkan untuk melakukan pemasaran. Setiap platform media sosial memiliki keunggulan masing-masing, dan jangan hanya berpegang pada satu platform. Digital marketing terus berkembang, sebagi pelaku bisis harus bisa mengikuti perkembangan agar tidak ketinggalan zaman” Tutupnya.

×

Hello

ada yang bisa kita bantu ? :)

× Perlu Bantuan?