LPPM
Share this info

LPPM UPN Veteran Jakarta, (6/9/2022), LPPM UPN Veteran Jakarta melakukan kunjungan ke Kantor Pemerintah Kota Depok guna menindaklanjuti MoU yang telah disepakati antara kedua belah pihak.

Kunjungan ini juga sebagai kelanjutan dari pertemuan LPPM dan Bappeda Kota Depok yang sebelumnya telah dilakukan beberapa kali. Dalam kegiatan ini juga berlangsung Focus Group Discussion yang membahas mengenai Penyusunan Roadmap Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat di Kota Depok.

Wakil Wali Kota Depok, Ir. H. Imam Budi Hartono, optimis jika pembangunan Kota Depok dapat berjalan baik sesuai yang ditargetkan apabila seluruh pihak yang terlibat dapat bekerja sama dengan sebagai mana mestinya.

“Saya yakin kalau pembangunan di Depok bisa cepat jika seluruh stakeholder bisa saling bantu melakukan pembangunan.” Ucap Imam.

Imam mengaku Depok sedang mencoba melakukan pendekatan untuk mengajak berbagai pihak dari kalangan akademisi untuk menjalankan program janji kampanye dan program unggulan yang dapat bersinergi dengan Perguruan Tinggi. Tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan ini, UPN Veteran Jakarta pun dengan terbuka ingin turut serta membangun Kota Depok.

Melalui kesempatan ini, Rektor UPN Veteran Jakarta, Prof. Dr. Erna Hernawati. Ak, CPMA, CA, menyatakan bahwa universitas ingin memperbaiki kualitas Tri Dharma Perguruan Tinggi khususnya pada penelitian dan pengabdian masyrakat.

“Kerja sama depok dan UPN sebenarnya sudah lama, hanya saja sifatnya parsial sekali. Setelah bertemu Pak Dadang dan komunikasi LPPM, niat kami ingin memperbaiki kualitas Tri Dharma kami khususnya pada penelitian dan pengabdian masyrakat. Kami berkomitmen jika sudah bekerja sama kami harus bisa meninggalkan jejak yg bermanfaat.” Tutur Erna.

Keikutsertaan universitas dalam membangun Kota Depok juga dapat menjadi tolak ukur penilaian kinerja dosen. Maka dari itu, Erna berharap Pemerintah Kota Depok dapat memanfaatkan UPN Veteran Jakarta untuk membantu pembangunan dan pengembangan Kota Depok menuju target yang diinginkan.

×

Hello

ada yang bisa kita bantu ? :)

× Perlu Bantuan?